Sunday, September 28, 2014

ANIMASI INDONESIA ADIT& SOPO



Ini adalah film animasi karya indonesia yang tayang di stasius tv suasta. film animasi ini berjudul Adit dan Sopo Jarwo adalah sebuah film animasi anak-anak yang dirilis pada 27 Januari 2014 di Indonesia Film ini diproduksi oleh MD Entertainment.

film animasi ini disutradarai oleh Dana Riza dan melibatkan tak kurang dari 60 orang Animator di dalamnya, serial yang dibuat dengan menggunakan software opensource Blender ini bekerjasama dengan Eltra Studio untuk pengisian suara. Pengarahan dialog atas pengisian suara dipercayakan kepada Mardi Midorikawa dengan mengerahkan para Seiyuu seperti Darmawan Susanto (Patrick Star – Spongebob Squarepants), Ojay S. Surianata (Komandan Bimo – Kochikame), Jessy Millianty (Shizuka Minamoto – Doraemon), Musripah (Veronica – Rosalinda), Turie Sandos (Gintoki Sakata – Gintama), dan Ranu serta para pendatang seperti Eki NF, Zulfa, dan Bintang FTV cilik Reyhan untuk mengisi suara karakter-karakter di dalamnya.

film ini berkisah persahabatan antara Adit, Dennis, Mitha, dan Devi serta si mungil Adelya yang kehidupannya diwarnai petualangan tak terduga. Adit berperan sebagai penggerak, motivator, juga inspirator bagi para sahabatnya untuk melewati hari–hari dalam menggapai mimpi di masa mendatang.

Namun, perjalanan tak semulus jalan tol. Mereka harus berhadapan dengan duo yang selalu mencari celah untuk mendapat keuntungan tanpa usaha, si Sopo Jarwo. Perbedaan paham atau cara pandang merupakan bumbu utama yang memicu “perseteruan” abadi antara Adit Cs dan Sopo Jarwo.

Tapi perseteruan keduanya bukanlah secara fisik maupun secara emosional. Beruntung di antara mereka ada Haji Udin, ketua RW yang telah menjabat selama belasan tahun. Sosok bijaksananya menjadi penengah antara Sopo Jarwo dan Adit Cs. Petuah bijak yang disampaikannya dengan ringan dan lugas mampu mengembalikan suasana gaduh menjadi teduh.

film animasi ini tidak kalah dengan animasi luar. kita harus bangga dalam hasil karya negri. visual dan cerita sangat menarik, banyak hal edukasinya.

ANIMASI CLAY

masih ingat sama film animasi yang satu ini?
ini adalah film animasi clay yang berjudul chicken run. film ini berkisah tentang petualangan ayam ayam yang berusaha melarikan diri dari sebuah pertenakan ayam.

Animasi ini memakai plasticin, bahan lentur seperti permen karet yang ditemukan pada tahun 1897. Tokoh-tokoh dalam animasi Clay dibuat dengan memakai rangka khusus untuk kerangka tubuhnya, lalu kerangka tersebut ditutup dengan plasficine sesuai bentuk tokoh yang ingin dibuat. Bagian-bagian tubuh kerangka ini, seperti kepala, tangan, kaki, disa dilepas dan dipasang lagi. Setelah tokoh-tokohnya siap, lalu difoto gerakan per gerakan. Foto-foto tersebut lalu digabung menjadi gambar yang bisa bergerak seperti yang kita tonton di film. Animasi Clay termasuk salah satu jenis dari Stop-motion picture.

ANIMASI

Film animasi, atau biasa disingkat animasi saja, adalah film yang merupakan hasil dari pengolahan gambar tangan sehingga menjadi gambar yang bergerak. Pada awal penemuannya, film animasi dibuat dari berlembar-lembar kertas gambar yang kemudian di-"putar" sehingga muncul efek gambar bergerak. Dengan bantuan komputer dan grafika komputer, pembuatan film animasi menjadi sangat mudah dan cepat. Bahkan akhir-akhir ini lebih banyak bermunculan film animasi 3 dimensi daripada film animasi 2 dimensi.


Wayang kulit merupakan salah satu bentuk animasi tertua di dunia. Bahkan ketika teknologi elektronik dan komputer belum diketemukan, pertunjukan wayang kulit telah memenuhi semua elemen animasi seperti layar, gambar bergerak, dialog dan ilustrasi musik

sumber: